Berita dan Pengumuman

Tidak menyangka!! begini background mereka

  • Di Publikasikan Pada: 31 Jan 2024
  • Oleh: Admin KLL KL Lazismu

Menjadi Sarjana adalah impian semua orang. Bukan tentang penambahan huruf dibelakang nama, namun tentang bagaimana perjuangan dan ilmu-ilmu yang diraih dalam bangku kuliah. Hal itu dibuktikan oleh beberapa mahasiswa UMSurabaya peraih Sang Surya Schoolarship yang diselenggarakan oleh Kantor Layanan LAZISMU (KLL) UMSurabaya. Ada 2 diantara peraih Beasiswa Sang Surya yang menarik perhatian kami. Wahyu Firman, mahasiswa semester 3 prodi hukum yang tak gentar dalam belajar meski harus berjuang dengan membiayai hidup sendiri. Ia telah kehilangan kedua orangtuanya dan harus bekerja untuk biaya kebutuhan sehari-hari. Wahyu Firman tinggal di Rumah Binaan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Semampir. Disana ia juga turut membantu mengajar mengaji anak-anak. "Saya sangat bersyukur bisa mendapat beasiswa Sang Surya ini, karena bisa membantu meringankan biaya kuliah saya" tutur Wahyu ketika di wawancarai tempo lalu. "Semoga Kantor Layanan Lazismu UMSurabaya semakin banyak membantu teman-teman yang kesulitan dalam biaya kuliah" imbuhnya dengan mimik wajah penuh haru.

Tak hanya Wahyu Firman, mahasiswi bernama Sifna Munifatuzzahro Mahasiswa semester 7 dengan nilai yang selalu memuaskan dan giat dalam mengikuti organisasi ini juga mendapat beasiswa Sang Surya dari KLL UMSurabaya. Kedua orangtuanya bekerja serabutan dengan membiayai dua anaknya, namun Sifna terus membuktikan bahwa ia mampu menuntaskan kuliahnya dan membayar semua peluh keringat orangtuanya. "Saya sangat berterima kasih pada KLL UMSurabaya karena sudah percaya dan memberikan bantuan beasiswa kepada saya sehingga bisa meringankan biaya keuangan kuliah saya" ungkap Sifna. "Semoga KLL UMSurabaya semakin dikenal luas dan dapat memberikan banyak manfaat kepada orang-orang yang membutuhkan" imbuh Sifna.

Meskipun Wahyu dan Sifna banyak mengalami ujian dan tantangan dalam perkuliahannya, namun mereka terus berjuang dan membuktikan bahwa mereka juga bisa mendapatkan gelar sarjana dan dapat menjadi orang-orang yang sukses kelak.